Senin, 5 April 2021, Sedang berlangsung Kegiatan Ujian Tahap I Program Studi D-III Kebidanan Akademi Kebidanan Ar-Rahma, kegiatan ujian tersebut diselenggarakan pada tanggal 05 – 12 April 2021 di Laboratorium Terpadu Kebidanan yang diikuti oleh Seluruh Mahasiswa Semester II.
Ujian Tahap I adalah proses pengukuran kemampuan mahasiswa pada semester I dan II untuk mengkaji kompetensi yang dicapai pada semester tersebut. Ujian tahap I ini difokuskan pada penguasaan keterampilan dasar klinik kebidanan melalui ujian di laboratorium.
Selama ujian tahap I mahasiswa diharapkan dapat melaksanakan prasat pemrosesan alat, pemasangan infuse, injeksi, verbed, perawatan luka operasi, pemeriksaan fisik dewasa, pemasangan oksigen, pemasangan kateter, pemasangan NGT, pemberian obat, memandikan pasien dewasa, huknah dan eliminasi, memandikan bayi dan perawatan tali pusat dan anatomi panggul serta kepala bayi serta Ujian tahap I ini ditujukan untuk persiapan praktik klinik dasar dan diharapkan mampu sebagai pembekalan praktik di Rumah Sakit. (KA).